Setiap saat Aku merasa bahwa Neraka diciptakan oleh Allah hanya untukku :: Mencurigai orang yang dikenal baik menjadikan kita berpotensi menzaliminya. Mencurigai orang yang dikenal buruk berpotensi kita tertipu olehnya :: Hanya satu motivasi yang ada, yaitu Allah. Adapun motivasi lainnya harus dalam rangka “karena dan/atau untuk” Allah.:: Surga itu bukan karena amal baik, neraka juga bukan bukti kedurhakaan kepada Allah, melainkan Surga adalah bukti RahmatNya, Neraka karena bukti keadilanNya :: Agama (Islam) bukan sekumpulan aturan dengan ganjarannya. Lebih dari itu agama merupakan wilayah pengungkapan Ilahi melalui Kalam-Nya dengan menggunakan bahasa perumpamaan (tamtsil) dan symbol (ayat) yang bisa dicerna oleh pikiran manusia. Simbol dan perumpamaan itu digunakan Sang Khaliq ketika Ia memperkenalkan dan menyingkapkan Diri-Nya kepada makhluk-Nya. :: Amal baik Manusia tidak akan sampai kehadirat Tuhan jika ia masih mengingat bahwa itu adalah sebuah amal :: Kalau posisimu menjadi paku, sabarlah!, jangan pernah ingin menjadi palu. Jadilah paku yang baik, karena ketika dirimu mampu mengeratkan dengan kuat antara kayu yang satu dengan kayu yang lain, maka tanpa disuruhpun si palu akan berhenti sendiri memukulimu. kalaupun dia tetap memukulimu maka yang kena pukul bukan dirimu melainkan kayunya. sebaliknya jika kamu menjadi palu, cepatlah kamu memanfaatkan posisimu, supaya paku cepat menancap dan kayu tidak pecah. :: Anda akan melihat orang bertaqwa itu: - Selalu bersih walau miskin - Selalu hemat walau sederhana - Kalau beruntung ia bersyukur - Kalau merugi atau diuji dia bersabar - Dia tidak berjalan dengan membawa fitnah - Dia tidak menghabiskan waktu dalam permainan - Dia tidak menuntut yang bukan haknya, tapi tidak menahan hak orang lain - Kalau dia dimaki dia tersenyum, sambil berkata: "Kalau makian anda benar saya mohon semoga Allah mengampuniku", jika makian anda salah saya mohon semoga Allah mengampunimu - Kemanapun dia melangkah dia bersama Allah, kapanpun dia berbicara dengan tuhan dan tuntunan-Nya. :: LEBIH PENTING MENYUCIKAN JIWA DARIPADA MENGISI AKAL DENGAN ILMU. BERSIHKAN JIWA KITA MAKA ILMU AKAN DATANG KEPADA KITA PERSIS SEPERTI SUMUR, JIKA KITA INGIN AIR YG JERNIH, GALI SUMUR ITU, KELUARKAN KOTORAN-KOTORANNYA MAKA DARI DALAM AKAN MEMANCAR AIR YANG JERNIH JAUH LEBIH JERNIH DARI AIR YANG DATANG DARI LUAR. :: BANYAK ORANG YANG MENGATAKAN “IKUTILAH KATA HATIMU”. TAPI TAHUKAH ANDA BAHWA KATA HATI ITU BISA SAJA BERSUMBER DARI MALAIKAT DAN SETAN. JIKA DIA LEBIH MEMILIH KEBIASAAN MENDEKATKAN DIRI KEPADA TUHAN MAKA SEMOGA SAJA KATA HATI ITU BAIK, NAMUN JIKA DIA JAUH DARI TUHAN MAKA BISA JADI KATA HATI ITU BERASAL DARI SETAN YANG BANYAK TIDAK BAIKNYA. MAKA HATI-HATILAH DENGAN KATA HATI ANDA :: ORANG YANG SERING SERIUS AKAN DICANDAI OLEH ORANG-ORANG, ORANG YANG SERING BECANDA AKAN SELALU DISIKAPI DENGAN KAKU OLEH ORANG-ORANG. MANUSIA TIDAK AKAN MENJADI MANUSIA YANG UTUH JIKA HANYA BISA SERIUS ATAU HANYA BISA BERCANDA...LIFE IS FUN HAVING SERIOUS, HAVING FUN IS SERIOUS LIFE:: JIKA SEMUANYA TIDAK PASTI, MAKA SEMUANYA JUGA PASTI MUNGKIN :: ORANG YANG SUKSES BUKANLAH ORANG YANG SERING MENIKMATI KEBERHASILAN, ORANG YANG SUKSES ADALAH ORANG YANG SERING MENGALAMI KEGAGALAN KARENA TERLALU SERING GAGAL AKAN MENDIDIK MANUSIA MENJADI IKHLAS, IKHLAS MENERIMA KEGAGALAN ADALAH KUNCI KESUKSESAN DIRI, PALING TIDAK UNTUK DIRINYA SENDIRI......WHY YOU SO SERIUOS? :: kebanyakan orang yg selalu minta dimengerti adalah pribadi yang TIDAK pengertian. kenapa demikian?..karena dia selalu menyibukkan diri dengan menuntut haknya sedangkan kewajibannya (hak orang lain) ia abaikan... jadilah pribadi yang menyedikitkan menuntut hak dan tidak mengabaikan hak orang lain (kewajibannya), maka dia adalah pribadi yang indah dan penuh pengertian :: BANYAK KEBERHASILAN DIRAIH DENGAN MENYEIMBANGKAN DOA DAN IKHTIAR, DAN KINI BANYAK KETIDAKBERHASILAN KARENA SELALU BERIKHTIAR NAMUN JUSTRU MENINGGALKAN DOA, BERANIKAH MANUSIA MENENTUKAN SEBERAPA BESAR PORSENTASE KEMUNGKINAN DIA BERHASIL TANPA PERTOLONGAN TUHAN??? :: Saya bukan tidak setuju dengan ungkapan HARI INI LEBIH BAIK DARI KEMAREN DAN BESOK LEBIH BAIK DARI SEKARANG. namun saya lebih nyaman dengan ungkapan HARI INI LEBIH HARUS LEBIH BAIK DARI KEMAREN DAN BESOK :: Apakah Anda tahu, bahwa ketika kita telah melakukan kesalahan pada detik-detik pertama ada rasa bersalah dalam diri kita, itulah momen bahwa Allah SWT sedang menegur kita untuk segera memperbaiki kesalahan tersebut. Ketika kita abaikan teguran tersebut dan terus larut dalam kesalahan-kesalahan maka hilanglah peluang kita untuk mendapat teguran kecuali kita mendapat resiko dengan menerima akibat negatif dari kesalahan tersebut :: Sebaik-baik ucapan adalah Kitab Allah SWT, sebaik-baiknya petunjuk adalah petunjuk Rasulullah SAW, sebaik-baiknya perkara adalah tengah-tenga, sejelek-jeleknya perkara adalah perkara baru tanpa filterisasi, setiap perkara baru tanpa filterisasi adalah bid'ah, bid'ah adalah kesesatan, kesesatan tempatnya di neraka :: Kesejahteraan Materi itu beda dengan Ketenangan Batin. untuk meraih kesejahteraan materi orang tidak perlu beriman, orang tidak harus sholat. buktinya orang yang tidak sholat banyak juga yang memperoleh kesejahteraan materi, namun pasti tidak mendapatkan ketenangan batin (kalau tidak sekarang, besok dia akan merasa ketidaktenangan tersebut). Jika ia sholat namun masih tidak tenang maka sisahkanlah waktu untuk mengoreksi sholatnya. :: Orang yang malas diwaktu muda akan dipaksa bekerja keras diwaktu tua. Pilihlah jalan hidupmu atau pilihan yang akan memaksamu menentukan hidupmu ::

Selasa, 20 November 2012

Pemuka agama pendusta….!!!!


Kisruh Hamas vs Israel kembali memuncak. Peralatan perang Israel kembali menghajar Hamas. Protes masyarakat Indonesia kembali menghias jalanan dalam bentuk demo. Topik tunggal bahwa: “Israel menjajah Palestina adalah topik tipuan” yang selalu dibathinkan berulang ulang ke alam bawah sadar Muslim di tanah air.”


Kenapa “topik tipuan”….??? karena seolah olah ini adalah perang antara Palestina yang Muslim vs Israel yang Jahudi. Apalagi di Indonesia rata rata Muslim Indonesia kupingnya “alergi” mendengar kata Jahudi. Padahal sesungguhnya rakyat Palestina dengan rakyat Israel itu saling membutuhkan. Mereka damai damai saja. Interaksi mereka persis seperti Interaksi rakyat Timor Leste dengan rakyat Indonesia di Atambua, perbatasan dengan Timor Leste. Tapi Hamas-lah biang kerok yang selalu meroket pemukiman Israel. Di Israel sendiri juga ada warganya muslim etnis Arab. Hamas yang rutin menembakkan roket roket ke pemukiman sipil Israel bisa saja menghancurkan pemukiman Jahudi, Kristen dan Muslim sendiri warga Israel. Siapa pelaku penyebar “topik tipuan” ini di Indonesia …??? tak lain adalah segelintir manusia bergelar “pemuka agama”. Saya juga tak bisa memastikan apakah ini tindakan sengaja, atau tidak sengaja karena ketidak tahuan segelintir pemuka agama tadi. Merekalah yang menggelar demo demo di jalanan, menebar aroma kebencian berbungkus kata Jihad, salah satu partai yang katanya “sarang ulama” juga sangat intens mengangkat topik topik ini dalam setiap demo demo mereka. Tak ketinggalan Ormas Ormas Pembela Tuhan juga tak kalah garang menggelar demo.

Sesungguhnya, kalau kita jujur, konflik ini bukanlah konflik Islam vs Jahudi. Konflik Ini adalah konflik Hamas dengan Pemerintah Israel. Di Tanah Palestina selain Muslim, juga ada warga Kristen bahkan Jahudi sendiri. Diberi status khusus seperti otorita Batam jika di Indonesia, atau Otorita Hongkong atau Taiwan jika di Cina. Otorita Palestina adalah sebuah mandat yang diterima oleh Palestina. Arab sendiri pernah menolak Partisi PBB untuk Palestina, setelah kalah perang malah kini merengek rengek minta Balikin. Kayak lagu slank ajah….

Banyak Muslim di tanah air yang tak tau, jika di Israel hidup sekitar 1,5 juta jiwa (sekitar 25 %) Muslim Arab hidup dan menjadi warga negara Israel. Mereka nyaman dibawah Pemerintah Israel. Mereka dilindungi oleh pemerintah Israel yang berprinsip Sekuler dan bukan negara bersandar pada agama Jahudi seperti negara negara Arab yang bersandar pada Agama Islam. Jika dibanding Jepang, maka persentase Muslim Jepang malah lebih sedikit dibanding Muslim di Israel. Dari jumlah ini juga ada Arab Muslim yang menjadi IDF Army (Tentara Israel) tentu saja mereka berjuang untuk negaranya Israel dan Fight dengan Hamas yang sering menembakkan roket roketnya ke arah pemukiman pemukiman Israel.

Taukah anda, tembakan tembakan roket Hamas ke arah pemukiman penduduk sipil Israel bisa saja menghantam rumah rumah Muslim yang jadi warga negara Israel. Kemaren roket roket Hamas menghantam Jerussalem, kalo kena Masjidil Aqsa gimana….??? Hamas juga sering menggunakan tameng anak anak dalam setiap lontaran lontaran roket ke Israel.

Sebagai sebuah negara Sekuler yang tidak berbasis agama Jahudi, maka Parlemen Israel juga di hiasi oleh beragam Anggota Parlemen dari Multi agama yang berbeda. Contohnya adalah Mohamed Barakeh. Beliau adalah Muslim Arab yang Warganegara Israel dan Anggota Parlemen Israel. Ini foto beliau:


Silakan kunjungi akun Facebook Muhamad barakeh di Link ini:

Sesungguhnya Israel tak pernah menjajah Palestina. Karena wilayah Palestina sekarang dan Negara Israel sama sama bekas Kerajaan Turki Ottoman. Runtuhnya Turki Ottoman sejak PD II, maka berdirilah negara Israel pada wilayah “tak bertuan ini” jadi atas dasar apa kata “Penjajahan” yang sering dihembuskan oleh para Pendemo di tanah air…..??? Toh Arab dulu malah pernah menolak tanah Palestina, setelah Arab kalah perang malah kemudian merengek rengek kayak Slank: Balikin oh oh balikin…… Palestina gue kayak dulu lageee…..

Saya menganalisa jawabannya adalah Atas dasar kebencian dan gatelnya kuping sebagian Muslim mendengar kata “Jahudi” yang di suntikkan oleh segelintir pemuka pemuka agama Islam di Indonesia yang malah tak kenal dengan sejarah Palestina itu sendiri.

**** Dukungan saya terhadap Palestina Merdeka.
Saya mendukung Palestina merdeka. Tapi dukungan saya bukanlah dukungan yang membabi buta. Juga bukan dukungan berdasarkan “cerita dongeng” Pemuka agama di Indonesia yang malah banyak mengandung Fitnah. Ngakunya pemuka agama tapi kok gemar memfitnah. Tapi saya yakin mereka hanya meneruskan kata kata teman sesama pemuka agama saja…. Tanpa tau kisah Palestina sesungguhnya….. dari Mulut ke Mulut akhirnya berkembang STIGMA JELEK ISRAEL + JAHUDI. Apalagi Jahudi memang sering disorot oleh Qur’an sebagai Bani (Etnis) pembangkang. Sayatidak bisa membenarkan tindakan Hamas yang sering menjadikan anak anak Palestina umur 10 tahunan sebagai Tameng hidup, Hamas sering berlindung dari kejaran Jet jet tempur Israel agar kalau anak anak ini jadi korban maka Hamas akan memblow up via media kalau Israel telah membunuh anak anak tak berdosa. Perang tak akan pernah menyelesaikan masalah, yang ada hanya korban jiwa anak anak dan warga sipil tak berdosa.
Hamas tetap saja meneror pemukiman sipil Israel dengan roket roketnya. seakan kuping mereka itu tuli kalau saudaranya Muslim mereka juga bisa kena hantam roket roket Hamas itu sendiri…..

Kasus Palestina VS Israel bukanlah kasus agama, karena di Israel juga banyak yang Muslim. Tapi di Indonesia, issue ini dibelokkan oleh pemuka agama menjadi kasus Sentimen agama. Bahwa Kasus Palestina adalah Perang antara Jahudi dengan Muslim. Padahal faktanya Israel menghajar teroris bernama Hamas yang sering melontarkan roket roketnya ke Pemukiman Israel yang bisa jadi menghantam rumah milik Muslim sendiri yang hidup di Israel. Benar benar sebuah Fitnah yang keji dari para pemuka agama. Tentara Israel juga ada yang Arab Muslim kok.

Israel juga punya anggaran rutin membantu rakyat Palestina. Berton ton bantuan dikirim untuk Palestina. Tapi cerita cerita begini mana pernah sampe ke Masyarakat Muslim Indonesia yang sering ditipu oleh para pemuka agama dan lebih banyak menyampaikan cerita buruk tentang Israel….

Muslim Indonesia membantu Palestina cuma seunyil unyil saking kecil, itupun dalam acara yang dibuat oleh sebuah Event Organizer yang selalu menghembuskan dendam KEBENCIAN TERHADAP ISRAEL dalam setiap penggalangan dana tsb.

tapi:

Fakta Israel membantu setiap hari masyarakat Palestina, kagak ada Muslim tanah air yang tau hal ini….. taunya Israel menyerang dengan peralatan Perang canggih terhadap Teroris Hamas dan Hizbullah.

Sungguh tipuan pemuka agama yang menyedihkan….. dan membakar bara dendam Muslim lugu dengan tipuan kata kata “Jihad” melawan Jahudi.

SUMBER: KOMPASIANA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar